Tebar Semangat Berbagi di Bulan Ramadan, SD Muhammadiyah 3 Cileungsi Salurkan 65 Paket Santunan

Sobat Q n A, masih dalam rangkaian MUARA 1445 H. Alhamdulillah secara rutin setiap tahunnya, sekolah kita mengumpulkan dana santunan dari orang tua siswa. Dana santunan Ramadan tahun ini yang dikumpulkan selama dua pekan sebesar Rp 5.645.000,- (Lima Juta Enam Ratus Empat Puluh Lima Ribu Rupiah).

Dana santunan tersebut dibelanjakan dalam bentuk kebutuhan pokok seperti tebung, minyak, teh, mie instan, biskuit, dan susu kental manis. Terkumpul 65 paket santunan yang disalurkan untuk anak yatim dan dhuafa di sekitar sekolah. Hal ini dimaksudkan agar tumbuh semangat berbagi kebahagiaan di kalangan siswa di bulan suci Ramadan.

Program santunan di bulan Ramadan ini tentu berkat dukungan banyak pihak, diantaranya PCM Cileungsi, orang tua peserta didik kelas 1 sampai 6, Mini Market Sunmartmu, LAZISMU KL PCM Cileungsi, KSPPS BTM An-nisa Cileungsi, Penerbit Grafindo. Apresisasi setinggi-tingginya kami sampaikan kepada semua pihak yang turut mendukung suksesnya program santunan pada Ramadan tahun ini. Semoga kita senantiasa ada dalam keberkahan. Aamiin

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *